Senin, 28 Maret 2016

Ceramah Penciptaan Alam Semesta



بسم الله الرحمن الرحيم، الحَمْدُ لِلّهِ رَبِّ العَالَمِيْنَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُوْرِ الدُّنْيَا وَالدِّيْنِ، أَشْهَدُ اَنْ لَاإِلَهَ إِلاَّ اللهَ وَحْدَهُ لَاشَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ أَشْرَفِ الأَنْبِيَاءِ وَالمُرْسَلِيْن، سَيِّدِنَا وَمَوْلَانَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آَلِهِ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلىَ يَوْمِ الدِّيْنِ. أَمَّا بَعْدُ.

Yang kami hormati Bapak kepala Madrasa Aliyah Negeri 1 Mataram,, dan yang kami hormati pula Ibu Bapak guru, bpak kepala tata usaha beserta staf. dan lengkapnya hadirin hadirat yang di rahmati Allah . Aamiin
Pertama-tama Marilah kita Panjatkan Puji Syukur kita Kehadirat Allah swt, karena pada kesempatan hari ini kita masih di berikan Nikmat iman dan islam serta nikmat kesehatan dan kesempatan sehingga kita bisa berkumpul di tepat yang mulia ini.
Kedua kalinya tak lupa kita haturkan shalawat serta salam khususnya kepada junjungan alam nabi besar Muhammad saw ,,, karena dengan risalah nur kenabiannya kita bisa beralih dari Alam yang gelap gulita menuju alam yang terang benderang yakni Addinul Islam.
baiklah, pada kesempatan kali ini , kami perwakilan dari kelas XII IPA1 akan menyampaikan tausiyah yang berjudul:


PENCIPTAAN ALAM SEMESTA

Allah Brfirman dalam Q.S Ar Rahman Ayat: 33


Artinya: Hai jamaah jin dan manusia, jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru langit dan bumi, maka lintasilah, kamu tidak dapat menembusnya melainkan dengan kekuatan


Kekuatan apakah yg dimaksud dlm ayat ini ? Kekuatan apa yang membuat kita bisa menembus langit? Kekuatan apa yg bs membuat kita tahu isi kandungan bumi?
Tidak lain kekuatan yg dimaksud pd ayat tersebut adalah Ilmu pengetahuan. Dengan ilmu pengetahuan manusia bisa melakukan penerbangan2 antariksa, dengan ilmu pengatahuan juga manusia dapat mengetahui kandungan bumi. Sebagai contoh, salah satu penerbangan antariksa yg telah dilakukan adalah pendaratan utk pertama kali di bulan, yaitu dengan meluncurkan Apollo 11 yg berawakkan 3 org, salah satunya Neil Amstong, dmn penerbangan ini dilakukan pd tgl 16 juli 1969 dan mendarat di bulan pd tgl 20 juli di tahun yg sama, dan kembali mendarat di bumi dgn selamat pd tgl 24 juli 1969 dgn membawa sekitar 21,55 kg massa sampel bulan untuk diteliti.

Allah Swt memerintahkan manusia untuk mempelajari, memahami dan mengamalkan apa yang terkandung dalam kitab suci Al Qur’an. Diantaranya memahami penciptaan alam semesta agar manusia mengetahui bilangan tahun-tahun dan perhitungannya, serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah Swt. Sebagaimana yang Allah sampaikan dalam firman-Nya:




”Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda kebesaran Allah bagi orang-orang yang berakal,(yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri, duduk atau dalam keadaan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata): Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia Maha Suci Engkau,maka peliharalah kami dari siksa neraka.” (QS.Ali Imran [3]:190-191)




Dari ayat tersebut, jelas bahwa Al Qur’an lebih dulu menjelaskan tentang penciptaan alam semesta daripada ilmuwan fisika modern. Nah, selama ini kita belajar ilmu fisika yang sesungguhnya sudah ada di Al Qur’an karena Al Qur’an adalah sumber ilmu pengetahuan bagi orang-orang yang mau berfikir. Sekarang mari bersama kita mengetahui tentang ayat Al Qur’an yang berkaitan dengan penciptaan bumi yang sama dengan pengetahuan fisika modern...................................

Alam semesta ini telah diciptakan oleh Allah yang Maha Perkasa dengan sempurna tanpa cacat. Dimana teori awal penciptaan alam semesta adalah terjadinya ledakan satu titik tunggal yang disebut ”Big Bang”.  yg terjadi sekitar 15 miliar tahun yang lalu. Dimana Teori ini di kemukakan oleh seorang astronom amerika bernama Edwin Hubble tahun 1929. Bukti dari teori Big Bang ini ialah adanya gelombang mikrokosmik di angkasa dan juga meteorit.

Teory Big Bangyang menyatakan bahwa benda-benda langit yang kini satu sama lain saling berjauhan letaknya, pada mulanya saling berdekatan. Kalangan Ilmuan telah menegaskan bahwa pada awalnya, benda-benda itu berasal dari satu titik yang menjadi sumber terjadinya ledakan. Dari ledakan itulah tercipta alam semesta ini,yang kemudian terus mengalami perkembangan dari waktu ke waktu hingga menjadi seperti yang ada di masa sekarang .teori ini sejalan dengan teori relativitas yang dirumuskan fisikawan, termasyhur atau terkenal abad ke-20, Albert Enstein (1879-1955)
Lebih dari empat belas abad silam. Nabi Muhammad saw telah datang dengan membawa teori penciptaan alam semesta ini, padahal beliau seorang yang ummi(buta huruf) yang tidak dapat membaca dan menulis. Lantas dari mana beliau mengetahui teori yang telah di benarkan para tokoh ilmu pengetahuan modern ini ?????
Ketahuilah, teori ini berasal dari Ilmu Tuhan. Demikianlah . Al-Qur’an menetapkan bahwa pada mulanya langit dan bumi merupakan sesuatu yang padu (satu). Kemudian dengan kekuasaan Allah YME dan MAHAPERKASA. Keduanya pun saling terpisah.
Siapa yang dapat menciptakan Big Bang kecuali Allah Swt Sang Maha Pencipta yang begitu sempurna penciptaannya. Di dalam ayat Al Quran di jelaskan tentang Awal Penciptaan Alam Semesta.

Q.S Al Anbiya ayat 30 yang berbunyi:





”Dan apakah orang-orang yang kafir tidak mengetahui bahwasannya langit dan bumi itu keduanya dahulu adalah sesuatu yang padu, kemudian kami pisahkan antara keduanya. Dan dari air kami jadikan segala sesuatu yang hidup. Maka mengapakah mereka tiada juga beriman?” (QS.Al Anbiyaa”[21]:30)

Dari sini, jelas sudah bahwa qudrah (kekuasaan) Allah swt, Ilmu pengetahuan modern akan berjalan menuju ketentuannya , yakni Al-Qur’an al-karim, guna memperkokoh legitimasi (penerimaan atau keabsahan secara hukum) keberadaannya. Sebab, yang menciptakan ilmu pengetahuan adalah zat yang menciptakan segala sesuatu. dengan demikian, adanya kesesuaian antara sejumlah teori ilmiah dengan rangkain teks Al-Qur’an merupakan sebuah kebenaranyang tidak ada keraguan di dalamnya... dan niscaya akan menghalau kebatilan, serta menjadi sebuah keyakinan yang dengannyaAllah swt akan menghilangkansetiap keraguan yang terbetik dalam lubuk hati manusia.
.....................................




Mungkin hanya ini yang dapat kami sampaikan,, benar dan salahnya kami mohon maaf dengan sebesar-besarnya,, karena kebenaran semata hanya datang dari Allah swt,,, dan kesalahan datang dari diri kami peribadi .... terimakasih atas segala perhatian.....
Wassalamu’alaikum Wr.Wb


Tidak ada komentar:

Posting Komentar